Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Sule Akui Jarang Ibadah Sholat, Rhoma Irama Beri Komentar Menohok!

img_title
Rhoma Irama dan Sule

JagoDangdut – Komedian Sule belakangan hari ini kerap menjadi perbincangan publik usai dirinya digugat cerai oleh Nathalie Holscher.

Baru-baru ini terdapat video yang memperlihatkan Sule tengah berbincang dengan Raja Dangdut , Rhoma Irama.

Dalam video yang beredar di jagat maya tersebut, Sule mengaku bahwa dirinya jarang sekali melaksanakan ibadah sholat.

Rhoma Irama yang mendengar pengakuan Sule tersebut langsung memberikan komentar menohok. 

Sule Takut Bertemu Rhoma Irama

img_title
Sule
Foto :
  • sule IG

Pada awalnya, Sule menjadi bintang tamu dalam Youtube yang dimiliki Rhoma Irama. Ayah dari Rizky Febian tersebut tampak menyimak mengenai cerita pengalaman hidup dari Rhoma Irama

Selain itu, Sule juga bercerita kepada Raja Dangdut tersebut mengenai pengalaman hidupnya yang pernah sempat susah hingga menjadi pelawak yang terkenal sampai saat ini.

Tidak hanya itu saja, semenjak kecil Sule sudah mengidolakan Rhoma Irama dan Soneta yang sudah dikenal banyak orang.

Baca Juga: Cita Citata Pamer Potret Mesra Bareng Didi Mahardika Usai Rehat Medsos

"Dari kecil saya sudah suka pak haji, Soneta dan juga pak haji. Dan saat manggung saya juga sering membawakan lagu-lagu pak haji," kata Sule.

Sule yang kerap mengikuti gaya dan tingkah laku Rhoma Irama menyebutkan bahwa ia takut jika berhadapan langsung dengan Rhoma Irama.

"Makanya saya takut ketemu pak haji. Takut dimintai royalti. Karena gimana ya, zaman dulu gak ngerti jika ada label ada prosesnya," kata Sule.

Sule pun mengakui, jika Rhoma Irama merupakan sosok yang baik. Dia pun menyebut, jika lagu Rhoma Irama bisa membuatnya menghidupi keluarganya.

Pertanyakan Ibadah Sule

img_title
Rhoma Irama
Foto :
  • Nuvola Gloria/VIVA.co.id

Sepertinya buka Rhoma Irama jika dirinya tidak menyiapkan pertanyaan-pertanyaan religius dalam setiap perbincangannya dengan bintang tamu.

Rhoma Irama kemudian memberikan pertanyaan kepada Sule apakah ia mengerjakan ibadah sholat atau tidak

"Lima waktu jalan?" tanya Rhoma Irama.

"Kadang-kadang," jawab Sule.

Sule kemudian menyebutkan bahwa dirinya masih dalam tahapan belajar. Selain itu Sule mengatakan bahwa sholatnya yang jarang semoga dapat diganti dengan amal perbuatan baiknya selama ini.

Sontak saja, Rhoma Irama yang mendengar pernyataan Sule langsung memberikan komentar menohok.

Bukan tanpa alasan, pernyataan yang diungkapkan oleh pemilik nama Entis Sutisna tersebut merupakan suatu yang keliru.

"Terpaksa saya ceramah boleh ya," kata Rhoma Irama.

"Oh gak apa-apa pa haji, justru saya di sini ingin dengar ceramah dan mendapa pencerahan dari pak haji," kata Sule.

Rhoma Irama kemudian memberikan wejangan kepada Sule mengenai ibadah sholat 5 waktu itu sangat penting. Lebih penting dari perbuatan baik yang dilakukan selama ini.

"Ini yang ngomong Rasulullah ini bukan Rhoma Irama, mohon maaf ini, jangan tersinggung," kata Rhoma Irama ke Sule.

"Jadi kata Rasullullah SAW amal yang diperiksa di hari kiamat adalah ibadah sholatnya. Kalau dia sholat dan diterima, diterima juga lah seluruh amal ibadahnya, Contohnya orang sholat lima waktu terus dia puasa, sah puasanya. Orang sholat naik haji sah ibadah hajinya," kata Rhoma Irama.

Mendengar ceramah singkat dari Raja Dangdut tersebut, Sule kemudian mengakui kesalahannya dan menyebut akan sering belajar untuk terus menjalani sholat 5 waktunya.

"Saya masih terus belajar pak haji agar sholat lima waktu saya bisa dilakukan," kata Sule.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit