Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Mendunia, Dari Korea Selatan hingga Amerika Serikat Demam Musik Dangdut

img_title
Fitri Carlina
Sumber :
Ist

Lagu tersebut dinyanyikan oleh kontingen Jambore Pramuka asal Indonesia hingga bikin suasana pecah. Hal itu terungkap lewat postingan di media sosial yang kemudian viral.

Dangdut di Amerika Serikat

Tak hanya di Korea Selatan, musik dangdut juga pada tahun ini bergema di Amerika Serikat, melalui Kafe Dangdut New York. 

Mulai dari acara soft launching yang begitu meriah, hingga kehidupan malam kota terpadat di Amerika Serikat itu kembali bersemi dengan kehadiran musik dangdut yang menghidupkan suasana.

Kafe Dangdut New York sediri berlokasi di kawasan Smorgasburg WTF Financial Center, diresmikan dengan penuh semangat. Peristiwa ini memang bukan sekadar pembukaan kafe biasa. Ini adalah momen sejarah ketika Indonesia dan musik dangdut merajai Times Square, pusat kehidupan hiburan terbesar di Amerika Serikat.

Acara yang dipandu oleh Konsul Jenderal RI di New York, Arifi Saiman, menjadi magnet bagi warga setempat dan turis. Berbagai penampilan musisi dari Indonesia dan lokal memenuhi area tangga merah Times Square. Arifi Saiman menyatakan, "Ini adalah momen bersejarah karena untuk pertama kalinya, Indonesia dan musik dangdut memenuhi Times Square."

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit