Tampil Bareng Rizky Billar di Konser, Lesti Kejora Beberkan Soal Ini!
JagoDangdut – Tepat tadi malam, Sabtu, 5 Oktober 2024, penyanyi dangdut kenamaan Indonesia, Lesti Kejora menggelar konser tunggal perdananya yang bertajuk Konser Sang Kejora di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Di atas panggung konser yang menandai 10 tahun perjalanan karier Lesti Kejora di industri musik dangdut tanah air ini, pedangdut tersebut sempat tampil bersama sang suami, Rizky Billar, lho. Penasaran seperti apa? Yuk simak selengkapnya berikut ini!
Lesti Kejora dan Rizky Billar Bawakan Lagu Queen

- YouTube K & A Live Musik
Pedangdut Lesti Kejora baru-baru ini menggelar konser tunggal perdananya pada Sabtu, 5 Oktober 2024 mendatang di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Dalam konser bertema ‘Jejak Langkah 1 Dekade’, biduan asal Cianjur tersebut membawakan kurang lebih 21 lagu dangdut dan non-dangdut yang ia bawakan sejak pertama kali mengikuti audisi hingga berada di puncak kesuksesannya saat ini.
Yang mengejutkan, Lesti Kejora rupanya menampilkan sebuah lagu dari Queen berjudul ‘Love of My Life’ yang diiringi oleh permainan piano dari sang suami, Rizky Billar.

Rizky Billar Bongkar Fakta Unik di Balik Kelahiran Anak Keduanya

Bikin Penasaran, Rizky Billar Ungkap Wajah Anak Keduanya

Dangdut Populer: Lesti Kejora Melahirkan Anak Kedua, Keseruan Jirayut dan Soimah
