Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Foto Indeks

Usai Jalani Operasi, Happy Asmara Pasang Status: Jangan Takut Ditinggalin

img_title
Happy Asmara

JagoDangdutHappy Asmara belum lama ini jalani operasi di rumah sakit Darmo, Surabaya, Jawa Timur. Biduan asal Kediri tersebut mengungkapkan jika operasinya berjalan lancar.

Meski begitu hingga kini tidak diketahui secara pasti penyakit apa yang diderita oleh Happy Asmara. Mantan kekasih dari Denny Caknan itu hanya membagikan potret setelah menjalani operasi.

"Alhamdulillah Yaa Allah, di berikan kelancaran. Trimakasih banyak utk keluarga Besar Rs darmo khusus nya Dr Relly , dan dokter", suster" yg udah sangat menyayangi Happy," tulis Happy seperti dikutip lewat akun IG @happy_asmara77.

Happy Asmara Usai Jalani Operasi

img_title
Happy Asmara
Foto :
  • Instagram/happy_asmara77

Pada salah satu potretnya tersebut Happy Asmara terlihat sedang memakai alat bantu pernapasan dan juga kondisi tangan diinfus.

Kondisi Happy Asmara saat ini berangsur membaik hingga ia dizinkan untuk pulang. Belum lama ini ia juga membagikan potret terbarunya di Instagram

Dalam potret tersebut biduan yang memiliki nama lengkap Heppy Rismanda Hendranata itu berpose selfi dengan model rambut lurus berwarna.

Selain itu terlihat juga dari pose dua jari Happy Asmara tersebut sebagian tangannya warna ungu.

Tak hanya di feed, Happy Asmara juga membagikan update terbarunya di postingan Instagram Stories. Ia membagikan foto selfie, buah kiriman, dan yang lainnya.

Tetapi yang cukup menarik perhatian adalah saat ia membagikan sebuah note atau tulisan yang ia repost dari akun lain.

"Jangan takut ditinggalin, manusia gak se-spesial itu kok. Yang satu pergi pasti akan diganti yang lebih baik lagi," demikian isi tulisan tersebut.

Sebelumnya biduan yang lagu-lagunya selalu masuk dalam jajaran trending di YouTube itu awalnya mengaku takut untuk menjalani operasi. Ia tidak pernah membayangkan rasa sakitnya jika memang harus dioperasi.

Tetapi semaunya berjalan lancar, dan ia pun tidak merasakan apapun saat menjalani operasi.

"Sehingga yg awalnya takut operasi, yg ga kebayang sakitnya gimana. Ternyata cuman tidur tok lalu udah selesai xixixixi. Allahuakbar atas kuasa Allah happy jdi sembuh. Semoga temen" semua selalu di berikan kesehatan. Jangan lupa makan makanan yg bergizi. Dan selalu berdoa kpd Allah SWT spy slalu di lindungi Aamiin," tulis sang biduan.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit