Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Foto Indeks

Heboh! Tiko Tolak Tawaran Pekerjaan Gaji 2 Digit, Alasannya Bikin Merinding

img_title
Tiko
Sumber :

JagoDangdut – Belakangan ini sosok pemuda bernama Tiko tengah ramai menyita perhatian publik. Pasalnya beberapa waktu lalu, Jhon LBF mengamu dirinya terenyuh dengan kisah Tiko yang merawat Ibu Eny selama yang terkena gangguan jiwa selama 12 tahun. Pengusaha itu pun kemudian menawarkan Tiko pekerjaan dengan gaji Rp10 juta. Tetapi, setelah keduanya bertemu, Tiko menolak tawaran dari Jhon LBF.

Ini Alasan Tiko Tolak Tawaran Pekerjaan Gaji 2 Digit 

img_title
Tiko
Foto :
  • YouTube
  

Jhon LBF pun menawari Tiko pekerjaan dengan gaji Rp10 juta. Sayangnya Tiko mengaku jika ia memiliki banyak pertimbangan.

“Sebenarnya saya juga udah banyak pertimbangan, banyak kepikiran sebelumnya, karena juga saya juga melihat konten TikTok om Jhon kemudian yang mengenalkan saya langsung, saya juga sudah memikirkan itu," jelas Tiko pada Jhon LBF.

Disisi lain, anak semata wayang Ibu Eny ini beberkan jika dirinya saat ini belum bisa menerima. Pasalnya, Tiko ingin fokus mengurus sang ibu dan merawat kondisi rumah Tiko agar layak ditinggali.

“Tapi mungkin untuk saat ini memang saya bukannya tidak menerima, tapi memang masih jadi pertimbangan selain saya fokus untuk mama minimal pulang dulu, dan rumah kondisinya juga untuk saat ini diusahakan sampai layak untuk ditempati mama," kata Tiko.

Disisi lain, Tiko mengaku jika dirinya belum bisa untuk melamar di pekerjaan yang ditawarkan oleh Jhon LBF. Pengusaha yang akrab disapa Bang Jhon tersebut kemudian menuturkan jika Tiko tak perlu melamar dan langsung tanda tangan kontrak.

“Untuk pekerjaan saya sebenarnya tertarik, tapi mungkin saat ini saya belum bisa untuk melamar atau mengikuti," ungkap Tiko.

"Gak usah ngelamar langsung diterima, langsung kontrak kita, langsung tanda tangan," seru Jhon LBF.

Tiko pun mengaku jika dirinya sebenarnya lebih nyaman jika buka usaha sendiri. Namun, ia tetap menghargai peluang dari Jhon LBF.

“Dari pribadi saya sebenarnya saya lebih nyaman buka usaha sendiri, tapi kalau memang ini peluang saya sebenarnya menghargai," tandas Tiko.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit