Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Foto Indeks

Heboh Corona, Denada: Sejak Akhir Januari Saya Gak Ada Penghasilan

img_title
Denada
Sumber :

JagoDangdut – Belakangan ini dunia tengah digemparkan dengan adanya wabah yang berasal dari Wuhan, China, yakni virus corona. Bahkan kini virus itu telah menyerang Warga Negara Indonesia (WNI) saat ini pun kabarnya sudah mencapai sekitar 300 nyawa yang tercatat positif terjangkit virus corona. Hal ini ternyata membuat sejumlah negara memperketat syarat, membatasi, bahkan melarang pendatang. Rupanya imbas dari kebijakan tersebut turut dirasakan oleh penyanyi dangdut Denada Tambunan.

Baca Juga : Heboh Denada Ganti Nama Shakira Jadi Aisha, ini Alasannya!

 

Mantan istri dari Jerry Aurum ini pun diketahui tengah berada di negara Singapura, guna menemani sang putri, Aisha (Shakira) yang tengah menjalani serangkaian pengobatan karena mengidap penyakit kanker darah. Hal ini pun membuat Denada tak lagi bebas dan mudah untuk bolak-balik Tanah Air ke Singapura. Sehingga Denada harus menerima pahitnya kehilangan sejumlah pekerjaan. Bahkan ibu kandung dari Aisha ini merasa sangat berat baginya.

 

“Situasi wabah Covid-19 dan keadaan saya yang belum bisa kerja-kerja selama sekian lama, semua ini membuat keadaannya sangat amat sulit dan enggak mudah buat saya,” ujar Denada saat dihubungi awakmedia beberapa waktu lalu.

 

Denada

 

Tak hanya itu, putri dari Emilia Contesa ini pun merasa kebingungan untuk memenuhi kehidupan sehari-harinya, apalagi sang buah hatinya masih membutuhkan biaya untuk pengobatannya. Bahkan saat ini Denada mengaku dirinya hanya memanfaatkan dan yang ada didalam rekeningnya. Kali ini menjadi masa yang tak mudah baginya melihat tingginya biaya hidup di Singapura.

 

“Banyak, pekerjaan TV, beberapa off air, pekerjaan influencer dan KOL. Pokoknya, semenjak akhir Januari, saya tidak ada penghasilan. Sulit, karena saya enggak bisa keluar dari Singapura juga. Jadi, ya, memang sedang menantang betul buat saya l saya situasi ini,” kata Denada.

 

“Di luar itu (pengobatan Aisha), enggak penting sekarang. Bahkan itu saja pun luar biasa besar, apalagi saya sedang enggak ada pemasukan. Tapi enggak apa-apa, insyaallah, ada jalan. Selalu ada jalan. Saya yakin,” tandasnya. 

 

 

 

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit