Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Dapat Komentar Sensitif, Erick Estrada Minta Maaf Bintangi Film 'Mendung Tanpo Udan"

img_title
Erick Estrada
Sumber :

JagoDangdut – Pemilihan Erick Estrada sebagai pemeran utama dalam film "Mendung Tanpo Udan" menuai sejumlah protes dari sebagian warganet. 

Beberapa netizen mengkritik pemilihan Erick sebagai pemeran utama dengan alasan bahwa penampilannya dinilai kurang menarik. Selengkapnya simak artikel di bawah.

Erick Estrada Jadi Bintang Utama Mendung Tanpo Udan

Film "Mendung Tanpo Udan," yang diadaptasi dari lagu hits Ndarboy Genk, baru-baru ini merilis teaser yang memperlihatkan potongan adegan dengan Erick Estrada sebagai bintang utama. 

Komentar-komentar negatif pun memenuhi kolom komentar pada postingan tersebut. Sebagian warganet menyatakan ketidaksetujuan mereka terhadap pemilihan Erick sebagai pemeran utama. 

Warganet menganggap bahwa ada aktor lain yang lebih cocok dan lebih tampan untuk peran tersebut.

"Emang nggak ada pemain lain ya buat jadi Udan? Kok bisa si Erick?" komentar warganet.

"Minimal pemeran utamanya yang udah sering main film sih. Rizky Nazar, Dimas Anggara atau siapa gitu yang cakepan dikit," tambah akun yang lainya.

Kendati demikian, Erick menanggapi komentar tersebut dengan menyertakan emoji minta maaf. Ia juga mengajukan pertanyaan apakah ada kesalahan dalam pemilihan dirinya sebagai pemeran utama. 

"Maksudnya mas? Kalau ada salahnya karena yang meranin saya, biar saya introspeksi," balasnya.

Meskipun mendapat kritik karena penampilannya yang dianggap kurang tampan, banyak penggemar dan netizen lainnya yang membela Erick Estrada. 

Mereka menyoroti bakat akting Erick dan menilai bahwa penilaian seharusnya lebih fokus pada kemampuan akting daripada penampilan fisik.

Diketahui, ia telah membintangi cukup banyak film layar lebar, seperti Balada Si Roy, Jakarta Undercover, Losmen Bu Broto, Yowis Ben hingga Srimulat: Hil Yang Mustahal.

Sebagai informasi, film "Mendung Tanpo Udan" diadaptasi dari lagu hits Ndarboy Genk dan dijadwalkan akan tayang awal tahun 2024. 

Erick Estrada, yang telah membintangi beberapa film layar lebar sebelumnya, menjalani proses syuting selama kurang lebih 15 hari di Yogyakarta.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit