Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Foto Indeks

Geger! Suami Siti Badriah, Krisjiiana Ungkap idap Penyakit OCD

img_title
Krisjiana Baharudin

JagoDangdut – Baru-baru ini terdapat kabar tidak sedap yang datang dari suami pedangdut Siti Badriah yakni Krisjiana Baharudin.

Bagaimana tidak? pasalnya, Krisjiana Baharudin mengaku bahwa dirinya telah mengidap penyakit obsessive compulsive disorder atau OCD.

Pada awalnya, suami dari Siti Badriah tersebut tidak menyadari bahwa dirinya telah menderita penyakit tersebut. Lantas bagaimana kelanjutannya? Berikut ini JagoDangdut sajikan artikelnya untuk Anda!

Idap Penyakit OCD

img_title
Siti Badriah dan Krisjiana
Foto :
  • Instagram/sitibadriahh

Krisjiana Baharudin yang merupakan suami dari penyanyi dangdut Siti Badriah membuat geger warganet.

Pasalnya, Krisjiana Baharudin mengungkapkan bahwa ia telah menderita penyakit OCD atau obsessive compulsive disorder.

Hal tersebut ia katakan dalam tayangan di Youtube CumiCumi yang dikutip JagoDangdut beberapa waktu lalu.

"Iya benar, gue OCD," kata Krisjiana Baharudin 

Pada awalnya, Krisjiana Baharudin tidak menyadari bahwa dirinya menderita penyakit obsessive compulsive disorder.

"Awalnya nggak nyadar juga sebenarnya kalau gue OCD," kata Krisjiana Baharudin.

Krisjiana Baharudin baru menyadari bahwa dirinya menderita penyakit tersebut lantaran kerap melakukan kebiasaan aneh.

Tidak Bisa Diam

img_title
Siti Badriah dan Krisjiana Baharudin
Foto :
  • https://www.instagram.com/sitibadriahh/

Misalnya, suami dari Siti Badriah tersebut tidak bisa mendiamkan barang-barang yang tidak tertata rapi di rumah.

"Jadi gue kayak, misalkan lagi ngobrol nih, terus lihat sesuatu yang penataannya nggak benar, itu bisa gue tinggal buat tata itu lagi sampai benar-benar estetik dan rapi," ungkap Krisjiana Baharudin.

"Terus kayak kasur, bantal harus benar-benar ditata," tambah Krisjiana Baharudin

Tidak hanya itu saja, Krisjiana Baharudin juga tidak dapat membiarkan rumah yang ia tinggal bersamasang istri terlihat kotor.

"Kasihan sama yang kerja di rumah gue sih, agak ribet kalau misalkan bersih-bersih. Jadi misal sudah ngepel tapi pas gue cek kelihatan masih ada debunya, ya harus diulang lagi. Padahal ya bisa saja karena kebawa angin kan," kata Krisjiana Baharudin.

Sebenarnya, Krisjiana Baharudin tidak nyaman dengan perubahan sikapnya tersebut. Namun ia juga tidak bisa mengabaikan kehendak dari alam bawah sadarnya

"Bukan ribet ya, OCD ya memang begitu. Kalau nggak gitu, bisa kepikiran sampai nggak bisa tidur malah," kata Krisjiana Baharudin.

Di satu sisi, Krisjiana Baharudin jadi punya pola hidup tertata karena sangat jarang menunda pekerjaan.

"Jadi apa yang gue pikirin saat itu, ya harus dilakuin saat itu juga," pungkas Krisjiana Baharudin.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit