Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Foto Indeks

Disebut Sirik Tak Punya Barang Branded, Ini Jawaban Cita Citata

img_title
Cita Citata

JagoDangdutCita Citata kembali jadi sorotan usai memberikan sebuah pesan kepada banyak orang lewat laman Instagram pribadinya. Pesan yang ia tuliskan tersebut ditujukan kepada orang-orang yang bikin konten dengan pakaian branded.

Cita Citata menuliskan jika saat ini lagi tren membuat sebuah konten dengan ala baju branded. Tak hanya itu, ia pun membandingkannya dengan orang-orang luar yang membuat video lebih kreatif dengan pakaian seadanya.

Sedangkan di sini menurut Cita Citata, orang-orang lebih memakai dengan brand beneran. Ia pun mengungkapkan alasannya dengan melihat kondisi saat ini yang menurutnya banyak orang kesusahan.

Tulisan Cita Citata tersebut ternyata langsung mendapat berbagai respon. Banyak yang mendukungnya, namun banyak juga yang menyebutnya jika Cita Citata iri dengan public figure lain yang memiliki barang branded.

"Mungkin ka cita citata syirik ga punya barang brand tersebut uppsss," tulis salah satu netizen lewat komentar dipostingan Instagram @cita_citata.

Komentar tersebut ternyata langsung menarik perhatian Cita Citata hingga memberikan balasan dengan jawaban yang cukup menarik.

"@imaimot06 hehe ngga perlu ku pamerin ah," balas Cita Citata.

"@cita_citata buat apa punya barang kalo cuma di taro di lemari aja," balas netizen lainnya.

Baca juga: Pesan Cita Citata Stop Flexing, Netter: Sejak Kapan Ngatur Hidup Orang

img_title
Cita Citata
Foto :
  • Cita Citata Instagram

Ternyata jawaban Cita Citata tersebut juga mendapat dukungan dari sesama public figure seperti Citra Scholastika.

"@herwanramdhan ngapain di pamerin, kalau sehari-harinya @cita_citata biasa pake barang barang branded," tulis @citrascholastika.

Berikut ini isi pesan Cita Citata yang sempat jadi sorotan di media sosial.

"lagi trand bikin konten dengan ala baju branded. di luar orang orangnya bikin video se creative mungkin pakai baju seadanya sehingga menyerupai photo brand tsb. di sini orang orang pake brand beneran. wew bukan apa2 ini kondisi lagi banyak yang kesusahan loh dampaknya banyak yang iri, pengen, bahkan sedih," tulis Cita Citata.

"Mending hanya sebatas itu kalau sampe orang itu rela berbuat yang tidak2 demi "lifestyle" gimana? STOP FLEXING!! Kalau ngga bisa sedekah sama yang sekitar/orang di luar sana minimal PEKA DIKIT AJA SAMA KEADAAN BISA NGGA SIH?!" lanjutnya.

 
Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit