Home Event Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Sambut Ramadan, Wali Rilis Single Religi Trending Taufiq Wal Hidayah

img_title
Band WALI
Sumber :

JagoDangdutWali akhirnya merilis sebuah single religi baru yang berjudul 'Trending Taufiq Wal Hidayah'. Lagu baru tersebut dirilis dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan.

Seperti yang kita ketahui, Wali menjadi salah satu band Tanah Air yang juga turut merilis single religi menjelang Ramadan. Seperti dikutip lewat akun Instagram @nagaswaraofficial, Wali langsung manggung di RCT setelah rilis lagu barunya.

"Lagu-lagu religi Wali selalu identik dengan bulan Ramadan. Menyambut Ramadan 2022 ini, Wali merilis single religi “Trending Taufiq Wal Hidayah”. Lagu tersebut juga dipasang sebagai lagu latar program-program Ramadan RCTI.

Bertepatan dengan rilisnya lagu tersebut, Wali langsung tampil dalam program “Dahsyatnya 14 Tahun” di Studio RCTI+, MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (30/3/2022). Berkostum warna-warni, Apoy dan kawan-kawannya menyanyikan “Trending Taufiq Wal Hidayah”.," tulis Nagaswara.

Lagu baru tersebut diciptakan seperti biasa oleh sang gitaris Wali, Apoy. Pada Ramadan sebelumnya, Wali juga tampil bermain sinetron religi yang tayang pada bulan Ramadan.

Baca juga: Lirik Lagu Egokah Aku? - WALI BAND

img_title
Wali Band
Foto :
  • nagaswara dok

Menurut Apoy, ini menjadi sebuah kerja keras tersendiri dari personel dan krunya yang menjadikannya sebagian dari ibadah.

"Tidak hanya lewat lagu-lagu religi mereka, selama lima tahun terakhir, para personil Wali juga tampil sebagai bintang utama sinetron religi RCTI, “Amanah Wali”. Ramadan kali ini, sinetron itu sudah masuk masa tayang musim keenam.

Sebelumnya, sinetron itu hanya tayang pas bulan Ramadan. Namun karena rating yang bagus, “Amanah Wali” kemudian menjadi tayangan regular di RCTI. Bahkan, “Amanah Wali 5” sempat mencetak rekor audience share tembus 41 persen dengan rating 7,9. Pencapaian fantastis setara dengan sinetron RCTI “Ikatan Cinta”.

Di mata Apoy, kerja keras yang dijalani para personil Wali dan krunya adalah bagian dari ibadah. Wali juga bersyukur, sejak masa pandemi Covid-19 pada awal tahun 2021 yang lalu, Wali tetap mendapatkan rejeki dan kesempatan terus bekerja," lanjutnya.

“jadi, kerja itu harus ikhlas. Kita menjalankan komitmen untuk menghibur masyakarat dengan ikhlas karena ibadah. Jadi nggak ada beban, maka itu kami tetap tampil. Alhamdulillah selalu ada rejeki dan kepercayaan yang diberikan kepada Wali,” tambah Apoy.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit