Home Biduan Lirik Artikel Internasional Orkes Indeks

Jenita Janet Terpilih Jadi Duta Peternak Milenial

img_title
Jenita Janet

JagoDangdutJenita Janet beberapa waktu lalu ditunjuk untuk menjadi Duta Ternak Milenial oleh Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo dalam acara Penganugerahan Keterbukaan Informasi Publik Lingkup Kementan Tahun 2021.

Jenita Janet sendiri dikabarkan kini telah memiliki 50 ekor sapi. Ini juga tidak lepas dari peran suaminya yang sudah memiliki peternakan.

Baca juga: Didoakan Inul Daratista, Jenita Janet Membalas Begini

Dengan ditunjuknya Jenita Janet, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo memiliki harapan dapat memicu generasi muda lainnya dengan ikut membangun dunia pertanian.

"Kementan siap support, harapannya peternakan yang dibangun ini dapat membentuk skala ekonomi yang lebih luas," ungkapnya.

img_title
Jenita Janet
Foto :
  • Jenita Janet Instagram

Sang biduan asal Bandung itu pun ternyata mnemiliki mimpi yang memang ingin berkecimpung di dunia pertanian, dan akhirnya kini memiliki peternakan sapi.

"Mimpi saya dari dulu memang berkecimpung di dunia pertanian. Alhamdulillah saya sekarang punya peternakan sapi, walaupun baru hanya 50 ekor pak," ucap pemiliki nama lengkap Jeni Juliana.

Jenita Janet juga mengaku bangga bisa bekerja sama dengan Kementerian Pertanian, selain itu ia juga memiliki harapan peternakan bisa berkembang untuk mengembangkan usahanya.

"Senang bisa bertemu dengan keluarga besar Kementerian Pertanian, saya berharap peternakan ini bisa berkembang jadi tempat para peternak lainnya untuk mengembangkan usahanya, di sekitaran peternakan saya juga ditanami palawija Pak, jadi bisa dimanfaatkan untuk bumbu - bumbu masakan," lanjut Jenita Janet.

Setelah ditetapkan menjadi Duta Peternak Milenial, sang biduan itu pun mengunjungi Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Dirjen PKH) Kementerian pertania, Nasrullah.

img_title
Jenita Janet
Foto :
  • Jenita Janet Instagram

Jenita Janet menyampaikan juga harapan peternakan miliknya agar bisa berkembang hingga mendukung program swasembada daging sapi di Indonesia.

"Ternyata banyak peluang bagi para milenial untuk berkembang, mindset-nya harus dirubah, jadi grow mindset, jadi harus tetap tumbuh, dan salah satu tempat bermain baru saya sekarang adalah di peternakan, banyak hal baru, banyak hal unik yang bisa saya dapatkan disana," ungkapnya.

Dirjen PKH Nasrullah pun berharap dengan adanya Jenita Janet ini bisa mengkampanyekan dunia peternakan bagi para milenial.

"Diam diam Jenita ini sudah punya peternakan di kampung halamannya, jadi kami harap, Jenita ini bisa menjadi publik figur yang menginspirasi para milenial, minimal fansnya, untuk bisa berkontribusi bersama-sama dalam menyediakan dan mengembangkan pangan khususnya protein hewani untuk masyarakat Indonesia," ujarnya.

Berita Terkait
Biduan
Buka Dikit