-
JagoDangdut – Belakangan ini nama aktor dan mantan personel Element, Didi Riyadi tengah damai diperbincangkan publik. Hal ini terjadi karena Didi digadang-gadang tengah menjalin hubungan asmara dengan penyanyi dangdut Ayu Ting Ting. Keduanya pun sampai didoakan agar berjodoh oleh para penggemarnya.
Menariknya, baru-baru ini Didi Riyadi kembali mengunggah foto di Instagram miliknya. Dalam foto itu, Didi tampak mengunggah foto dirinya bersama pesinetron muda, Tissa Biani. Didi pun mengucapkan selamat ulang tahun untuk Tissa. Bahkan Didi juga menuliskan beberapa pesan dan doa untuk Tissa di bertambah usianya kini.