Terkait Agama Didi Kempot, Yan Vellia Terima Kasih Ke Gus Miftah! - JagoDangdut

Terkait Agama Didi Kempot, Yan Vellia Terima Kasih Ke Gus Miftah!

Didi Kempot
Sumber :
Share :

JagoDangdut – Berpulangnya Didi Kempot, 5 Mei 2020 lalu memunculkan pertanyaan beberapa pihak terkait agama pria yang dijuluki "The Godfather of Broken Heart". Lantaran, sempat beredar kabar bahwa pemilik nama lahir Didik Prasetyo ialah seorang mualaf. Ditambah pula tersebarnya foto jenazah diduga Didi Kempot dalam balutan jas.

Setelah diselidiki, foto yang jadi perbincangan ternyata hoaks. Sementara itu, Gus Miftah akhirnya buka suara membungkam pertanyaan-pertanyaan banyak orang perihal agama Didi Kempot. Unggah beberapa video ketika Didi Kempot ngaji bersamanya, Ia pertegas bahwa pelantun lagu 'Pamer Bojo' adalah seorang Muslim.

"Mohon maaf saya tegaskan almarhum Didi kempot adalah seorang MUSLIM!!!! Tolong jangan berdebat lagi dan mohon doa terbaik untuk beliau.... alfatihah," tulis pemimpin sebuah pondok pesantren pada, 5 Mei 2020 di Instagramnya, @gusmiftah.

Terkait penjelasan yang diberikan oleh sang ulama, Yan Vellian istri kedua Didi ucapkan terima kasih. Karena Ia pun tidak enak hati dengar kabar beredar. Terselip pula harapan agar Gus Miftan bisa berada di Solo saat 7 harian Didi Kempot.

"Gus 7 harian disolo gus.. papa pasti kangen panjenengan... matur swn SDH klarifikasi semua tentang hoax.. mas didi," tulis ibu dari Saka dan Seika dalam postingan foto dengan Gus Miftah di Instagram, 8 Mei 2020.

Membaca tulisan Yan Vellian di keterangan foto, penghuni Instagram beri dukungan agar Yan Vellian tetap istiqomah serta kuat demi buah hati.

" Tetap istiqomah mbk yan..jaga anak2 mas didi y mbk...kami keluarga dari pekanbaru mendoakan mbk yan ..mas didi udh tenang disisiNya mbk..salam buat mas saka dan seika yg lucu "

" Semangat bun demi sibhah hati,semogapakde husnul khotimah sya bukan keluarga tpi bener2 merasa kehilangan "

Baca juga: Sebelum Meninggal, Didi Kempot Sebut Ini Sampai 3 Kali

Share :
Berita Terkait