Dangdut Populer: Lagu Sibad Ditonton Lebih dari 700 Juta Kali, Nella Kharisma Tampil Cantik - JagoDangdut

Dangdut Populer: Lagu Sibad Ditonton Lebih dari 700 Juta Kali, Nella Kharisma Tampil Cantik

Siti Badriah
Sumber :
Share :

JagoDangdut – Masih ingat dengan lagu 'Lagi Syantik' yang dipopulerkan oleh Siti Badriah? Kini lagu tersebut telah ditonton lebih dari 700 juta kali di YouTube.

Ini menjadikan lagu tersebut sebagai lagu Indonesia yang paling banyak di tonton di YouTube. Ini sebuah pencapaian fantastis yang sulit dilakukan oleh penyanyi lainnya.

Sebagai informasi, Tahun 2018, Sibad merilis lagu ‘Lagi Syantik' yang langsung menggebrak industri musik saat itu. Lagu tersebut memilik beberapa elemen musik menarik hingga disukai banyak orang.

Single ‘Lagi Syantik’ tersebut diciptakan oleh Yogi/Donnal dengan lirik yang sangat simple dan mudah diingat. Ditambah lagi musik yang khas ala ReggaeDhut dengan gaya Punkot yang kemudian dipadukan lewat karakter vokal Sibad yang begitu manja.

Lagu tersebut telah meraih banyak penghargaan mulai dari rekor MURI hingga pernghargaan Internasional.

Artikel tersebut jadi salah satu terpopuler di JagoDangdut pada 21 Februari 2024. Selain itu masih ada berita lainnya seperti berikut ini:

1. Suara Khas Nella Kharisma Bikin Lamunan Beda dari Yang Lain, Candu Banget!

Nella Kharisma baru saja merilis music video terbarunya dengan membawakan lagu 'Lamunan'. Sebuah lagu yang belakangan ini cukup hits dibawakan oleh banyak penyanyi dangdut. Baca selengkapnya di sini.

2. Tak Hanya Jadi Penyanyi, Intip Sederet Pabrik Uang Andika Kangen Band

Andika Mahesa, nama aslinya, adalah vokalis dari grup musik Kangen Band yang terkenal dengan lagu-lagu galau dan melodinya yang merdu. Baca selengkapnya di sini.

3. Potret Bahagia Denny Caknan dan Bella Bonita Perkenalkan Sabil Maratungga Cundamani

Denny Caknan dan Bella Bonita baru saja menggelar acara syukuran untuk anak pertama mereka yang diadakan di kediaman sang istri, di Madiun, Jawa Timur. Baca selengkapnya di sini.

Share :
Berita Terkait