Jakarta– Ujung Ujungnya Dangdut Festival Jakarta akan digelar pada Sabtu 1 Juli 2023, di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta. Dalam panggung tersebut turut beberapa artis dan penyanyi populer yang tampil.
Sebut saja Raja Dangdut Rhoma Irama, Ardhito Pramono, Yulienka, hingga Denny Caknan turut hadir di panggung Ujung Ujungnya Dangdut Festival Jakarta.
Ujung Ujungnya Dangdut Festival Jakarta
- Instagram/ujungujungnyadangdut
Selain itu ada juga penampilan dari Jhonny Iskandar dan Lala Widy. Keduanya merupakan pedangdut lintas generasi.
Seperti yang kita ketahui, Jhonny Iskandar sendiri merupakan salah satu penyanyi dangdut populer pada tahun 1980-an hingga 1990-an.
Ia juga yang menjadi pendiri sekaligus vokalis utama di grup musik dangdut jenaka, OM PMR. Salah satu lagu Jhonny Iskandar yang begitu populer adalah 'Bukan Pengemis Cinta'.
Dan untuk Lala Widy sendiri merupakan salah satu biduan Jawa Timur yang saat ini sedang naik daun. Lala Widy dikenal dengan biduan seksi yang miliki suara begitu khas.
Penampilan Lala Widy selalu berhasil mencuri perhatian, ia juga sering tampil bareng Orkes Melayu seperti New Monata.
Saksikan penampilan Lala Widy dan Jhonny Iskandar di panggung Ujung Ujungnya Dangdut Festival Jakarta akan digelar pada Sabtu 1 Juli 2023.
"Persiapkan diri kalian buat ambyar bareng @denny_caknan, @rhoma_official, @melanieandppk, @ntrl.official, @lala__widy, @weare.okaay, @lav_caca, @mekar.disko, plus hadir sebagai host @devinaureel & @sing.adisastro!
1 Juli 2023, Beach City International Stadium Ancol. Buat yang belum dapetin tiketnya, bisa dibeli di: www.uud.asia. Gratis HTM Ancol, untuk pembelian tiket UUD Festival Jakarta sebelum 29 Juni 2023, Pkl 23:59 WIB".